Interaktif News – Ratusan alumni SMAN 1 Lebong angkatan 2005-2006 menggelar acara temu kangen di lapangan sekolah SMAN 1 Kabupaten Lebong pada Senin, (12/5/2025). Nostalgia alumni ini diisi dengan berbagai permainan hingga pemeriksaan gratis.

Acara yang mengusung tema “Bersatu dalam Kenangan, Bergerak untuk Kebaikan” ini menjadi momentum spesial untuk mempererat kembali tali silaturahmi yang setelah hampir dua dekade berpisah.

Kegiatan reuni dimulai dengan ramah tamah, dilanjutkan dengan sharing session, penampilan seni, serta pembacaan doa bersama untuk guru dan teman-teman yang telah dipanggil lebih dulu oleh yang Maha Kuasa.

Dalam sambutan nya ketua panitia Desi Dwi Astuti menyampaikan rasa haru dan terima kasih untuk kawan kawan yang telah hadir. Menurut dia momen ini bukan hanya sekedar untuk bersenang-senang, namun untuk menjalin silaturahmi yang sudah 2 dekade terputus.

“Temu kangen ini bukan hanya untuk bernostalgia dan bersenang-senang, tapi juga menjadi wadah untuk menumbuhkan semangat berbagi dan membangun kembali kebersamaan yang dulu pernah terjalin erat di bangku sekolah,” kata Desi

Antusiasme para alumni terlihat dari kehadiran yang datang dari berbagai kota bahkan luar provinsi. Suasana penuh keakraban mengalir sepanjang acara di akhiri dengan sesi foto bersama dan pemutaran video kenangan masa sekolah.

“Semoga momentum ini menjadi titik balik untuk terus bergerak dalam kebaikan, membawa manfaat bagi sesama, dan menjaga persaudaraan lintas waktu,” tutupnya.

Reporter: Maya Fitria