Foto bersama Dinkes Seluma di Labkesda Kota Surabaya, Jawa Timur, Foto: Dok

Interaktif News – Progres Pembangunan gedung laboratorium kesehatan daerah (Labkesda) Kabupaten Seluma sudah mencapai 70 persen. Ditargetkan bakal rampung di akhir tahun 2023.

Terkait itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seluma beserta Sekretaris, ASN dan sejumlah staf melakukan study tiru ke Labkesda milik Kota Surabaya, Jawa Timur pada Jumat 24 November 2023.

Dijelaskan Kepala Dinkes Seluma, Rudi Syawaludin, bahwa pihaknya mengunjungi Labkesda Kota Surabaya untuk study tiru pengolahan manajemen Labkesda.

“Study tiru untuk belajar ke Kota Surabaya, bukan study banding. Jadi kita pelajari terlebih dahulu mumpung Labkesda di Seluma belum rampung 100 persen,” kata Rudi.

Study tiru yang dilakukan meliputi pengetahuan Sumber daya manusia (SDM) yang memumpuni bagi Labkesda. Sehingga efektifitasnya ada di fasilitas umum pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

“Labkesda itu nantinya bakal menjadi fasilitas kesehatan bagi masyarakat umum, jadi harus dibutuhkan SDM yang memumpuni agar tidak lalai dalam pelayanan. Labkesda Surabaya itu, SDM mereka capai 55 orang dan 3 PNS. Untuk kita di Seluma, 2024 mendatang akan disiapkan SDM dan fasilitas penunjang bagi Labkesda sebelum rampung,” ungkap Rudi.

Ke depannya, kata dia, Labkesda dipastikan  bakal meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Seluma. Hanya saja tinggal menunggu selesai pembangunan, maka semua hal yang dibutuhkan sudah disiapkan mulai dari SDM hingga fasilitas kesehatannya.

“Labkesda ini nantinya untuk memeriksa sampel air dan bahan berbahaya pada makanan. Laboratorium mikrobiologi yang memeriksa bakteriologi pada air minum dan pemeriksaan parasitologi. Pemeriksaan darah (lengkap), kimia darah, pemeriksaan sampel penyakit DBD, hingga pemeriksaan urin,” ujarnya demikian.

Reporter: Deni Aliansyah Putra