Pemkab Seluma Matangkan Persiapan Festival Malam Nujuh Likur

Festival Malam Nujuh Nikur

Rapat persiapan festival malam nujuh likur dipimpin Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Seluma Hendarsyah. Kamis, 13 April 2023. Foto/Dok: Deni Putra

Interaktif News - Pemerintah Kabupaten Seluma secara bertahap terus mematangkan persiapan Festival malam nujuh likur yang rencananya akan digelar terpusat di Halaman Masjid Baitul Falihin Kecamatan Seluma, Kabupaten Seluma.

Persiapan Festival itu dimatangkan melalui rapat yang dipimpin Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Seluma,Hendarsyah. Ia menyampaikan malam nujuh likur tersebut jatuh pada malam ke-27 Ramadhan 1444 Hijriah, bertepatan juga dengan malam Nuzulul Al-Quran.

"Pelaksanaannya hari senin, 17 April 2023 sekaligus peringatan Nuzulul Qur'an 1444 Hijriah. Pusatnya di halaman Masjid Agung Baitul Falihin, " ujar Hendarsyah, Kamis (13/4/2023).

Ia secara singkat menjelaskan, malam nujuh likur merupakan pergelaran umat muslim saat menjelang hari raya idul Fitri, dimana setiap masyarakat akan membuat gunung api dari batok kelapa yang menunjukkan semarak umat menuju hari kemenangan.

"Setiap Daerah berbeda-beda cara merayakannya, namun biasanya pergelaran malam nujuh likur diwarnai dengan gunung Api batok kelapa," jelas Hendarsyah.

Lanjutnya, festival nujuh likur ini identik dengan pembakaran Gunung Api yang nanti akan dipimpin secara langsung oleh Bupati Seluma Erwin Octavian SE, serta diikuti serentak oleh masyarakat mulai dari Kelurahan Babatan, Kecamatan Sukaraja sampai dengan Desa Serian Bandung Kecamatan Semidang Alas Maras (SAM).

 "Termasuk OPD, juga ikut berpartisipasi membuat gunung api. Nanti di kiri kanan jalan dua jalur mulai dari Simpang 6 sampai bawah jambat layang, " tambahnya.

 Dalam rangka memeriahkan acara yang masuk di Calendar Of Event ini kata dia, Pemkab Seluma telah menghimbau kepada seluruh Camat, Lurah dan kepala Desa dan seluruh masyarakat agar turut berpartisipasi dengan cara memasang gunung Api di depan rumah masing-masing.

"Malam nujuh likur ini pasti akan kita jadikan event tahunan, khususnya saat memasuki bulan Ramadhan ini," pungkasnya.

Reporter: Deni Aliansyah Putra