Tangkapan layar hitung sementara KPU untuk DPRD Provinsi Bengkulu Dapil 6 BS-Kaur, Minggu, 18 Februari 2024, Foto: Dok
Interaktif News – Rekapitulasi suara hasil pemilu legislatif untuk DPRD Provinsi Bengkulu saat ini masih terus berlangsung, salah satunya Dapil 6 Bengkulu Selatan-Kaur. Mengutip hitung sementara KPU pada laman https://pemilu2024.kpu.go.id/ partai pemenang sementara ditempati Golkar dengan perolehan 7.163 suara, Minggu, (18/02/2024) pukul 23.12 WIB.
Golkar dibayangi Nasdem yang menempati urutan kedua dengan perolehan 6.200 suara, diikuti Demokrat pada urutan ketiga dengan 5.875 suara, PAN urutan keempat dengan 5.070 suara, PDIP urutan kelima dengan 4.555 suara, Gerindra urutan keenam dengan 2.645 suara, Hanura urutan ketujuh dengan 2.240 suara.
Seperti diketahui, alokasi kursi untuk DPRD Provinsi Bengkulu dari Dapil 6 Bengkulu Selatan dan Kaur adalah 7 kursi. Apabila data ini sejalan dengan hasil rekapitulasi manual berjenjang yang saat ini sedang dilakukan KPU maka 7 partai tersebut kemungkinan akan menempatkan wakilnya di DPRD Provinsi Bengkulu.
Namun, informasi berkembang di lapangan, suara Golkar saat ini terus beranjak naik yang diprediksi bakal mengamankan 2 kursi dari Dapil Bengkulu Selatan-Kaur. Adapun caleg Golkar dengan perolehan suara terbanyak sementara adalah Samsu Amanah 2.698 suara dan Susman Hadi 1.751 suara.
Jika Partai Golkar berhasil mengamankan 2 kursi maka salah satu partai yang saat ini menempati peringkat 7 besar akan terdepak dari perebutan kursi DPRD Provinsi Bengkulu dari Dapil Bengkulu Selatan-Kaur.
Selanjutnya pada urutan kedua bertengger Partai Nasdem yang menempatkan Muhammad Alfa Muly sebagai caleg dengan perolehan tertinggi 3.569 suara. Alfa diketahui merupakan anak Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi. Posisi Alfa dibayangi Yurdan Nil yang telah mengumpulkan 1.360 suara.
Posisi ketiga adalah Demokrat yang menempatkan Faizal Mardianto sebagai caleg dengan perolehan suara tertinggi dengan 2.704 suara. Faizal diikuti Darhan yang telah mengumpulkan 1.601 suara.
Posisi Demokrat ditempel ketat PAN yang menempati urutan keempat. Caleg PAN dengan perolehan suara tertinggi saat ini ditempati Doni Syahputra dengan 1.164 suara. Ia dibayangi Hidayat yang meraup 1.640 suara.
Kursi kelima akan diamankan PDIP dengan Barli Halim sebagai caleg dengan perolehan tertinggi sementara 1.902 suara. Barli merupakan Ketua DPRD Bengkulu Selatan, posisinya diikuti Sarikin yang telah mengumpulkan 1.496 suara.
Kursi keenam adalah Gerindra dengan caleg terkuatnya Herwin Suberhani yang saat ini telah meraih 1.837 suara. Terakhir atau kursi ketujuh adalah Partai Hanura dengan Ria Oktarina sebagai caleg dengan perolehan terbanyak 1.632 suara.
Namun, kondisi ini masih sangat fluktuatif karena suara terhitung baru 397 TPS dari total 1.018 TPS yang tersebar di Bengkulu Selatan dan Kaur. Jarak suara antara posisi keenam Gerindra, ketujuh Hanura, kedelapan PKB, kesembilan PKS, kesepuluh PBB, kesebelas Perindo, dan urutan kedubelas Gelora masih sangat ketat.
Berikut daftar 7 parpol dengan perolehan suara terbanyak sementara dari Dapil 6 Bengkulu Selatan-Kaur dan celeg berpeluang untuk menduduki kursi DPRD Provinsi Bengkulu periode 2024-2029:
- Golkar 7.163 suara (Samsu Amanah, Susman Hadi, Kasmi Harasti)
- Nasdem 6.200 suara (Muhamamd Alfa Mulya dan Yurdan Nil)
- Demokrat 5.875 suara (Faizal Mardianto dan Darhan)
- PAN 5.070 suara (Doni Syaputra dan Hidayat)
- PDIP 4.555 suara (Barli Halim dan Sarikin)
- Gerindra 2.645 suara (Herwin Suberhani)
- Hanura 2.240 suara (Ria Oktarina)
Reporter: Miko Apriansyah