HUT Ke-72, Polwan Polda Bengkulu Nyekar di TMP Balai Buntar

Polda Bengkulu

Foto/Dok: Tribratanewsbengkulu

Interaktif News – Menyambut HUT Polwan (Polisi Wanita) ke-72 tahun 2020, Polwan Polda Bengkulu kemarin,Jum’at,(28/08) menggelar kegiatan upacara Ziarah dan Tabur Bunga di TMP (Taman Makam Pahlawan) Balai Buntar Kota Bengkulu.

Mengusung tema “Polwan Siap Mewujudkan Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif”, kegiatan upacara ini dipimpin oleh Kabid Dokkes Polda Bengkulu Kombes Pol. dr. I.G. Ayu Diat Yamini Dariska dengan peserta Polwan Polda Bengkulu dan perwakilan Polres Jajaran.

“Pelaksanaan upacara ziarah dan tabur bunga ini dilaksanakan untuk mengenang jasa dari para pahlawan dalam perjuangkan kemerdekaan Indonesia, sekaligus memperingati HUT Polwan ke-72,” ujar Kombes Pol. Dr. I.G. Ayu Diat Yamini Dariska saat ditemui awak media.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan ditengah pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) berupa 3M yakni menggunakan masker, mencuci tangan menggunakan sabun di air mengalir, dan menjaga jarak antara peserta upacara serta merupakan kelanjutan dari berbagai kegiatan sebelumnya. (**)