Besok, Polda Bengkulu Gelar Operasi Zebra Nala 2019

1

Kabid Humas Polda Bengkulu, AKBP Sudarno. Foto/Dok: Tribratanewsbengkulu.com

Interaktif News, Bengkulu - Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu beserta jajaran Direktorat Lalu Lintas akan menggelar operasi  Zebra Nala 2019.

Operasi Zebra Nala 2019 digelar selama dua minggu, yaitu mulai Rabu 23 Oktober 2019 hingga Senin 5 November 2019 yang dimulai pada Pukul 07.30 Wib di Mapolda Bengkulu besok.
 
Kabid Humas Polda Bengkulu,AKBP Sudarno menyampaikan bahwa operasi zebra patuh nala akan digelar pihak kepolisian beserta jajarannya yang dilakukan oleh personil satuan lalu lintas (Satlantas).  

"Operasi zebra adalah operasi kepolisian di bidang lalu lintas yang tujuannya antara lain adalah  pertama memberikan edukasi kepada masyarakat agar tertib lalu lintas kemudian juga melakukan penegakan hukum terhadap masyarakat pengguna jalan yang melakukan pelanggaran," kata AKBP Sudarno, Selasa (22/10).

Ia menjelaskan, tujuan akhir dari operasi itu adalah agar masyarakat tertib berlalu lintas , kemudian juga menurunkan angka kecelakaan lalu lintas.

"Karena memang di dalam berlalu lintas  yang paling bahaya adalah kecelakaan,dan dapat menyebabkan orang meninggal dunia,cacat seumur hidup serta bisa mencelakai orang lain akibat dari ketidak tertiban dalam berlalu lintas," imbuhnya.

AKBP Sudarno menghimbau selama 13 hari dilakukannya operasi zebra ini, diharapkan dapat memberi efek jera dan mengedukasi lantas kepada masyarakat.

“Kami berharap nantinya dapat memberikan efek jera bagi masyarakat yang telah melanggar aturan dalam berlalu lintas dan Ini adalah upaya kita dalam rangka untuk menekankan angka kecelakaan lalu lintas,” Himbau Kabid Humas.

Kemudian lanjutnya, Keseluruhan pelanggaran yang akan ditindaklanjuti dimulai dari administrasi yang tidak punya Sim, pengendara motor yang tidak memiliki surat-menyurat, serta pelanggaran-pelanggaran lainnya seperti tidak menggunakan helm, berboncengan melebihi kapasitas  dan menggunakan handphone saat berkendara.

Reporter: Anasril
Editor: Iman SP Noya