Interaktif News – Meski namanya tidak lagi tercantum dalam jajaran pengurus baru Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Provinsi Bengkulu periode 2025-2030, Heru Saputra menegaskan tetap akan mengabdi untuk partai berlambang pohon beringin tersebut. Heru menilai komposisi kepengurusan yang baru saat ini sudah sangat ideal dan representatif, dengan semangat pembaruan yang tetap menjaga kesinambungan organisasi.

Sebelumnya, Heru menjabat Wakil Ketua Bidang Pemuda DPD Golkar Bengkulu sekaligus Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) secara ex officio. Dalam struktur baru, posisi tersebut kini diisi oleh Emil Reza Setyanegara. Meski demikian, Heru menyambut baik perubahan tersebut dan menyatakan siap memperkuat konsolidasi partai di tingkat kabupaten.

“Bagi saya, jabatan bukan tujuan. Selama bisa berbuat untuk Golkar, dimana pun saya berada, itu bentuk pengabdian. Komposisi pengurus yang sekarang sudah sangat ideal untuk membawa Golkar lebih solid kedepan,” ujar Heru, Rabu, (5/11/25).

Kepengurusan DPD Golkar Bengkulu saat ini dipimpin oleh Syamsurachman sebagai Ketua, dengan Yudi Harzan sebagai Sekretaris dan Susman Hadi menjabat Bendahara. Struktur baru tersebut diharapkan mampu memperkuat mesin partai menjelang agenda politik mendatang, baik di tingkat daerah maupun nasional.

Heru juga menegaskan komitmennya untuk tetap aktif membangun basis kaderisasi dan memperluas jaringan partai di akar rumput. “Golkar adalah rumah besar bagi semua kader. Saya akan terus berkontribusi, terutama dalam penguatan di daerah dan generasi muda partai,” tambahnya.

Selain itu, Heru menyampaikan apresiasi terhadap kepemimpinan Syamsurachman yang dinilainya mampu merangkul semua elemen kader. Ia menilai penyusunan formasi kepengurusan baru menunjukkan keseimbangan antara kader senior dan generasi muda, yang menjadi kunci keberlanjutan organisasi.

“Saya melihat semangat kolaborasi itu nyata, dan itu hal positif untuk masa depan Golkar Bengkulu,” ujarnya.

Di sisi lain, Heru juga menyoroti pentingnya Golkar memperkuat strategi komunikasi publik dan digitalisasi partai dalam menghadapi dinamika politik yang semakin cepat berubah. Ia berharap kepengurusan baru dapat mendorong inovasi politik berbasis gagasan dan program nyata di masyarakat.

“Golkar harus tampil lebih modern, dekat dengan masyarakat, dan responsif terhadap isu-isu publik. Saya yakin dengan kolaborasi semua pihak, Golkar Bengkulu bisa menjadi motor penggerak politik yang produktif dan solutif,” tutup Heru.

Reporter: Irfan Arief